Dosen Pengampu MK :


Sri Wahyuni Muhtar, S.Pd, M.Sn.

Deskripsi Mata Kuliah Seni Musik ;

Mata kuliah seni musik merupakan mata kuliah praktek dengan tujuan pembelajaran yaitu mahasiswa mampu menguasai konsep dan dasar pendidikan seni musik kelas MI/SD yang memahami unsur-unsur seni musik dan mampu melakukan improvisasi karya musik sederhana. Aplikasinya dalam mengapresiasi karya musik, melakukan improvisasi karya musik sederhana serta dapat dengan mudah mentransfer keterampilan seni musik yang dimiliki kepada siswa MI/SD, beberapa pokok bahasan disertai latihan. Kegiatan kuliah berupa praktik individual dengan evaluasi dilaksanakan pada saat tatap muka virtual secara daring, mid semester, dan akhir semester.

Capaian Pembelajaran Mata Kuliah ;

Menjadi calon pendidik/guru kelas MI/SD yang berpengetahuan luas, mendalam dan mutakhir; berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir di bidangnya dan berkemampuan dalam melaksanakan tugas serta bertanggung jawab berlandaskan etika Islam, keilmuan, dan keahlian.

Kode Semester: 20192
Nama Semester: Genap 2020/2021